Meningkatkan SEO pada Blog dan Website

Home » » Meningkatkan SEO pada Blog dan Website
Selamat datang kembali pembaca setia blog Haltar Ilmu !

Pada pembahasan sesi ini saya mau berbagi tips dan trik seo (search egine optimization), khususnya cara meningkatkan SEO pada blog dan website berdasarkan pengalaman yang telah saya lakukan di blog saya.

Rekan-rekan sudah pada tahu seo kan? kalau seo nya tinggi pasti senang juga, dan pastinya waktu untuk nge-blog rekan-rekan tak sejarang saat nilai seo nya rendah.

Ada 5 (lima) cara meningkatkan seo blog yang sudah saya terapkan di blog haltar ilmu ini, sampai di penerapan cara ke lima alhamdulillah seo blog haltar ilmu ini meningkat 53%. Dari yang awalnya 38% sekarang menjadi 91%. Andai waktu itu saya membuat capture print screen nya pasti sudah saya dokumentasikan disini. Tapi namanya juga lupa, heheeeee. 

Untuk memastikan seo blog haltar ilmu ini sudah mencapai 91%, silahkan rekan-rekan blogger intip di chkme.com. Situs tersebut akan membuktikannya.

5 cara / tips meningkatkan seo tersebut adalah :
  1. Meta Tag
  2. Meta tag ini penting untuk identitas blog kita, letaknya ada di antara <head>disini</head> dan isinya bermacam-macam. Namun yang terpenting untuk meningkatkan seo adalah meta yang berupa description dan keyword.

    Karena saat blogger lain mencari artikel di google, google akan mendeteksi blog rekan-rekan selain dari title atikel juga mendeteksi dari description dan keyword blog rekan-rekan.

    Untuk lebih jelasnya baca : Cara Meningkatkan Seo dengan Meta Tag (on going) 





  3. Heading
  4. Heading ini juga sangat berpengaruh untuk meningkatkan seo. Dalam situs chkme penilaian untuk heading ini sangat tinggi, kalau tidak salah hitung, peningkatannya dari 43% hingga 63%. Itu yang dihasilkan oleh blog saya saat membenahi heading yang tidak karuan.
    Tidak karuan maksudnya seperti gambar dibawah ini :
    heading
    H1 : 1 saja sudah cukup tetapi diatas malah 12 (bad), itu salah. Sebenarnya H1 dikhususkan hanya untuk judul dari blog kita. Jadi kalau H1 digunakan untuk hal lain, maka hasilnya sepeti gambar diatas.
    H2, H3 : Heading ini sudah dinilai baik (good), karena bbisa lebih dari 1 atau 2. Heading 2 lebih dikhususkan untuk judul artikel, dan Heading 3 lebih khusus ke judul widget blog rekan-rekan.

    Untuk lebih jelasnya baca : Cara Meningkatkan Seo dengan Heading (on going) 






  5. Quick Edit
  6. Quick edit adalah jalan pintas untuk blogger dapat melakukan edit secara langsung melalui beranda tanpa harus login dahulu ke tata letak.
    quickedit
    Tandanya adalah muncul gambar obeng dan engkol yang saling bersilangan di tampilan awal blog rekan-rekan.
    Hasil seo setelah rekan-rekan  mengapus quickedit ini adalah menambah 2% dari yang sebelumnya. Lumayanlah!!! Hehe

    Untuk lebih jelasnya baca : Cara Meningkatkan Seo dengan Quick Edit






  7. Link Broken
  8. Link yang sudah error atau tidak berfungsi ternyata juga bermasalah untuk penilaian seo. Maka dari itu coba cek link blog rekan-rekan dan perbaiki dengan link yang baru






  9. Image Missing Title and Desciption
  10. Penerapan dari tips inilah yang paling banyak berpengaruh bagi seo, coba amatilah gambar dibawah ini :
    Image Missing

    Pada keterangan gambar diatas terdapat 7 gambar dari 18 gambar yang tidak memiliki deskripsi, dan 8 gambar dari 18 gambar yang tidak memiliki judul.

    Peningkatan yang terjadi setelah saya memperbaiki gambar yang bermasalah seperti ini mencapai 25%. Bahkan prosentase itu masih dapat bertambah ketika saya berhasil mempebaiki 8 gambar yang tidak memiliki judul dan deskripsi. Hingga menjadi 0 missing titles dan descriptions

    Lalu bagaimana memperbaiki nya ?
    Rekan-rekan cukup menambahkan sintak alt="" dan title="" untuk setiap gambar yang memiliki link di blog rekan-rekan.

Itulah 5 cara untuk meningkatkan seo blog dan website yang sudah saya terapkan di blog Haltar Ilmu.
Sampai jumpa di pembahasan selanjutnya!
.
Share this article :